
Jakarta, SatukanIndonesia.com – Dikabarkan pesawat milik Angkatan Udara Meksiko mengalami kecelakaan setelah lepas landas dari Emiliano Zapata, Negara Bagian Veracruz.
Pesawat LearJet 45 mengangkut sebanyak enam personel militer dan keenamnya dilaporkan tewas dalam kecelakaan yang terjadi pada Minggu (21/2/2021) pukul 09.45 waktu setempat tersebut.
Kabar kecelakaan pesawat milik Angkatan Udara Meksiko pada Minggu tersebut disampaikan oleh Kementerian Pertahanan Meksiko, sebagaimana dilansir AFP.
Komisi investigasi kecelakaan Kementerian Pertahanan Meksiko akan bergabung dengan militer dan angkatan udara untuk menyelidiki kecelakaan tersebut.
Tidak ada rincian yang diberikan mengenai identitas personel militer yang menjadi korban atau mengapa mereka berada di dalam penerbangan tersebut.
“Kami menyampaikan belasungkawa terdalam kami kepada rekan-rekan seperjuangan kami,” kata Kementerian Pertahanan Meksiko.
Dilansir dari BNO News, Kementerian Pertahanan Meksiko mengatakan tidak ada korban selamat dalam kecelakaan nahas tersebut.
Sebagian besar bagian pesawat, kecuali kokpit dan ekornya, hancur saat jatuh di dekat bandara.
Video yang beredar di Twitter menunjukkan, petugas penyelamat mencoba masuk ke kokpit dalam upaya penyelamatan. Namun, tidak ada yang selamat. (FA/SI).